Pengalaman yang paling berkesan saat saya bersama salah satu Anak , sebut saja “A”. Tahun 2012 adalah tahun pertama saya masuk sekolah Tetum sebagai asisten guru, waktu itu yang saya rasakan adalah bingung, banyak pertanyaan di dalam hati saya, saya harus bagaimana, bagaimana mengatasinya, ini anak kenapa? dll, anak ini berbeda dengan teman-teman di kelasnya, sering berteriak memukul kepalanya sendiri atau memukul radio yang ada di kelas saat menolak untuk melakukan kegiatan yang tidak sesuai keinginannya, berlari keluar kelas menuju amphi teater meskipun disana hanya bulak balik berlari saja, sampai saya hampiri dan menyampaikan untuk kembali ke kelas, namun berteriak dan dia bilang tidak mau, “A” sering mengucapkan kata-kata yang diulang saat saya mengantarnya ke kamar mandi,”Superindo, Carefour” ataupun saat sebelum kegiatan absen. Saat absen di lingkaran kakak merubah menyebutkan tidak sesuai urutan A marah dan memukul-mukul kepalanya, saat itu saya belajar dengan mengamati kakak yang menangani, karena saya belum tau bagaimana dan apa yang harus saya lakukan…….
Kenangan ini takkan terlupakan seumur hidup saya, kini berkat “A” saya berkeinginan untuk belajar mengenal anak lebih dalam, Terimakasih “A”
Kak Gina