Tentang Pelatihan Ini

Kakak-Kakak Tetum yang saya sayangi

Dari keseharian perjuangan kita di Tetum, saya melihat Kakak-Kakak perlu “amunisi” yang memudahkan untuk mengamati suatu masalah dan mengambil keputusan. Kebetulan saya berteman dengan Ibu Alzena Masykouri, dan dalam suatu percakapan, terbetiklah gagasan (entah dari siapa) untuk memberikan pembekalan bagi Kakak-Kakak: pembekalan dasar bagi kakak baru, dan pembekalan penyegar bagi kakak lama. Kebetulan Ibu Alzena cukup mengenal Tetum dan anak-anak yang bersekolah di Tetum.

Karena sebuah pelatihan harus bersifat bottom up, menyapa kebutuhan, maka Kak Lely saya minta membuat TOR dan melakukan survei kecil. Berikut adalah TOR pelatihan yang telah ditulis dengan baik oleh Kak Lely.

Kerangka Acuan Workshop Tahap Perkembangan Anak dan Cara Membaca Laporan Psikologi